Akhirnya Yang Ditunggu Datang Juga, Pemdes Kema 1 Salurkan BLT-DD Tahap I TA 2021

KEMA,NyiurPOST.COM – Pemerintah Desa Kema 1 Kecamatan Kema Kabupaten Minahasa Utara salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahun Anggaran 2021 Bulan Januari untuk penanganan Covid-19.
Bertempat di Balai Desa Kema 1, Sebanyak 100 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) hadir dalam penyaluran tersebut, juga turut dihadiri Camat Kema Daniel Komenaung, Aparat Pemerintah Desa, Ketua BPD serta Babinkamtibmas.Jumat (23/7/2021).
Plt. Hukum Tua Royke Keleyan dalam sambutan menyampaikan pada masyarakat penerima bantuan menggunakan dengan baik. “Saya sebagai pemerintah desa berharap kepada masyarakat penerima agar dapat menggunakan sebaiknya sesuai dengan kebutuhan yang harus dipenuhi,” Ucap Royke Keleyan
Royke Keleyan berharap akan segera ada pencairan BLT Tahap II dan seterusnya mengingat keterlambatan penyaluran pada masyarakat, apalagi dalam masa Pandemi Covid-19.
Diingatkan lagi agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan.”Marilah sebagai masyarakat agar tetap disiplin melakukan protokol kesehatan sesuai edaran Bupati terkait penanganan Covid-19, saya juga telah menghimbau kepada Tokoh masyarakat dan agama agar tetap mengingatkan umat agar patuhi protokol kesehatan covid-19,” Ujar Royke Keleyan.
Ketua BPD Desa Kema 1 Pieter Gosal saat ditemui awak media juga menyampaikan bahwasanya BLT adalah Hak rakyat yang harus di selesaikan.”Kami sudah berupaya semaksimal mungkin agar penyaluran BLT segera di laksanakan, dengan koordinasi yang baik dengan Hukum Tua dan Tokoh Masyarakat, akhirnya bisa di salurkan,” ucap Pieter Gosal.
Pieter juga meminta maaf atas keterlambatan penyaluran BLT kepada masyarakat di karenakan terkendala dengan tekhnis yang ada di desa, apalagi dalam masa Pandemi Covid-19 seperti ini.
Disela perbincangan dengan Ketua BPD Kema 1 juga mengingatkan agar masyarakat harus patuh dengan aturan pemerintah.
“Kalau tidak ada urusan ke luar rumah, lebih baik di rumah saja, mari tetap patuhi aturan pemerintah dalam rangka memutus mata rantai Covid-19,”imbau Pieter Gosal.
Sementara itu salah seorang KPM Ibu Sarlima Kalundam 64 tahun yang berdomisili di jaga 7 desa Kema 1 saat diwawancarai menyampaikan sangat senang dan berterima kasih pada pada Pemerintah Desa Kema 1.”Saya senang sekali setelah menunggu sekian lama, akhisnya bisa terima BLT, saya mau ucapkan terima kasih kepada pemerintah Desa Kema 1 yang telah memperhatikan kebutuhan kami masyarakat,”ucap ibu Sarlima sembari tersenyum ceria.
Kegiatan Penyaluran Dana BLT-DD Tahap I Desa Kema1akhirnya dapat berjalan dengan baik, aman dan tertib sampai dengan akhir, dengan tetap mengikuti Protokol kesehatan Covid-19.
(IS)