Minahasa Utara

Laksanakan Vaksinasi Di Hari Kedua, Partai NasDem Minut Jemput Bola Di Dua Kecamatan

MINUT,NyiurPOST.COM – Kegiatan Vaksinasi Covid-19 dari Partai Nasional Demokrat (NasDem) Minahasa Utara (Minut) kembali dilanjutkan di hari kedua ini, meliputi kecamatan Talawaan bertempat di desa Talawaan dan kecamatan Dimembe di desa Wasian Kabupaten Minahasa Utara, Selasa (21/9/2021).

Sesuai dengan komitmen Partai NasDem Minut bahwa akan kegiatan ini akan dilaksanakan selama 5 hari dari tanggal 20-25 September 2021, dengan jenis vaksin yang dipakai Sinovac, untuk Dosis 1 dan 2, juga untuk anak 12 tahun ke atas.

Diketahui Pendaftaran vaksinasi ini bisa dilakukan melalui Pendaftaran online via WA (WhatsApp) yang sudah disiapkan pihak NasDem Minut, diluar dugaan antusias masyarakat sangat luar biasa datang memberikan diri untuk di vaksin Covid-19. Untuk Vaksinator hari ini dari Puskesmas Dimembe dan Puskesmas Tatelu.

Ketua DPD Partai NasDem Minut Peggy J.C. Rumambi sangat merespon kegiatan yang diprakarsai oleh Ketua Komisi 9 DPR RI Ibu Felly Estelita Runtuwene SE, “Kami di fasilitasi oleh Ketua Komisi 9 DPR RI Ibu Felly Estelita Runtuwene untuk mengadakan vaksin di 10 kecamatan di kabupaten Minahasa Utara, dengan tujuan membantu pemerintah Minut dibawah kepemimpinan Bupati Joune J.E. Ganda, SE dan Wakil Bupati Kevin W. Lotulung SH MH dalam rangka percepatan vaksinasi,” kata Peggy Rumambi dalam sambutannya di desa Talawaan.

Setelah membuka kegiatan vaksinasi di desa Talawaan, Ketua NasDem Minut Peggy langsung bertolak ke kecamatan Dimembe tepatnya di desa Wasian untuk membuka juga kegiatan vaksinasi yang sama.

“Kegiatan Vaksinasi ini rencananya dilaksanakan di satu tempat saja, akan tetapi setelah berdiskusi dengan Ibu Felly maka kami putuskan untuk jemput bola, artinya kami harus terjun langsung ke masyarakat di 10 kecamatan yang ada di wilayah Minut,” ungkap Peggy Rumambi dalam sambutannya yang kedua di desa Wasian kecamatan Dimembe.

“Kami sangat bangga dengan program vaksinasi ini, sangat mantap karena bisa datang ke desa kami, untuk Partai NasDem Minut saya ucapkan Terima kasih,” kata ibu Esther Polo warga desa Talawaan saat diwawancarai awak media.

Hal yang sama juga disampaikan salah satu warga desa wasian, “Terima Kasih Partai NasDem Minut sudah membantu program pemerintah dan bisa memberikan Vaksinasi pada kami masyarakat,” ucap Bapak Jemmy Lensun warga desa Wasian kecamatan Dimembe.

Hadir mendampingi Ketua NasDem Minut Yaitu Sekretaris Nicolas Pusung, beberapa pengurus DPC Partai NasDem, Babinsa dan Aparat Kepolisian dari Polres Minut. Juga Camat Talawaan Alexander Warbung yang sempat mengecek kegiatan tersebut karena menjadi wilayah pemerintahannya

(IS)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button